Macam - Macam Kayu Dalam Satu Pohon
Kayu Gubal
> Bagian kayu yang masih hidup selama tumbuhan/pohon melakukan aktivitas fisiologisnya dan 30-40 % sel-selnya masih hidup.
> Berfungsi: untuk mengalirkan air dan unsur-unsur hara yang terlarut didalamnya dari tanah ke tajuk pohon.
> Tebal/lebar kayu gubal bervariasi antara 0,5 - 5 cm.
> Umumnya mempunyai warna putih atau muda.
Gambar. Kenampakan Kayu Gubal dan Kayu Teras Pada Penampang Melintang
Kayu Teras
> Bagian kayu yang telah mati dan semua sel-selnya telah mati.
> Berfungsi untuk kekuatan mekanis.
> Tebal/lebar kayu gubal makin besar dengan semakin tua umur pohon.
> Umumnya mempunyai warna lebih tua atau gelap.
Perbedaan Kayu Teras dengan Kayu Gubal
1. Kayu teras umumnya memiliki warna lebih gelap/tua dibandingkan dengan kayu gubal. Hal ini terjadi karena kayu teras mengandung ekstraktif yang berwarna gelap.
2. Kayu teras lebih tahan terhadap serangan oeganisme perusak kayu seperti cendawan dan serangga dibandingkan kayu gubal. Hal ini karena adanya beberapa ekstraktif yang terkandung dalam kayu teras bersifat racun yang mematikan bagi cendawan atau serangga.
3. Kayu teras lebih sukar untuk diawetkan dibandingkan kayu gubal. hal ini karena pada kayu teras :
a. Memiliki ekstraktif minyak, lilin dan resin yang sukar ditembus oleh cairan bahan pengawet
b. Adanya sumbatan tilosis pada sel pembuluh kayu teras.
c. Terjadinya aspirasi noktah pada kayu teras.
4. Kayu teras memiliki bau yang khas yang disebabkan oleh adanya senyawa ekstraktif aromatik yang tidak dimilik oleh kayu gubal.
5. Kayu teras memiliki berat jenis yang lebih tinggi dibandingkan kayu gubal karena adanya zat-zat ekstraktif yang cukup banyak terdapat pada kayu teras sehingga menambah beratnya per satuan volume.